Rabu, 17 Januari 2018



Harga New Daihatsu Ayla - Setelah empat tahun tanpa perubahan berarti, akhirnya Daihatsu melakukan pembaharuan pada mobil LCGC miliknya, yaitu dengan merilis “New Astra Daihatsu Ayla“. Mobil ini hadir dalam dua varian mesin berbeda, yaitu mesin berkapasitas 1.200 cc dan 1.000 cc. Harganya tetap terjangkau, meski membawa jantung pacu baru yang memiliki performa lebih bertenaga. Selain itu, tersedia pula berbagai fitur pendukung yang membuat New Ayla menjadi salah satu mobil LCGC terbaik di Indonesia.
Untuk mendapatkan New Astra Daihatsu Ayla versi termurah kita hanya perlu mengeluarkan uang 92 Jutaan. Namun harga tersebut merupakan harga untuk varian termurah yang memiliki mesin berkapasitas 1.000cc. Sedangkan untuk varian termahal dibanderol mencapai 146 Jutaan dengan mengusung mesin 1.200 cc yang dibarengi transmisi otomatis (matic). Masih ada beberapa varian lain degan fitur berbeda-beda. Nah untuk mengetahui apa saja varian New Ayla, silahkan sobat simak informasi spesifikasi dan harga New Daihatsu Ayla berikut ini.

Spesifikasi dan Harga New Daihatsu Ayla 2017
                            Spesifikasi dan Harga New Daihatsu Ayla 2017


 New Ayla 1.0 Liter
 New Ayla 1.2 Liter
 Dimensi
3.640 x 1.600 x 1.520 mm
3.660 x 1.600 x 1.520 mm
Jarak Sumbu Roda
2455 mm
2450 mm
Ground Clearance
180
180
Berat
770 kg – 820 kg
855 kg – 880 kg
Tipe Mesin
1KR-DE,DOHC
3NR-VE,DOHC, Dual VVT-i
Kapasitas
998 cc
1197
Jumlah Silinder
3 – segaris
4 – segaris
Jumlah Katup
12
16
Diameter x Langkah
71.0 x 84.0
72.5 x 72.5
Tenaga Maksimum
65 PS / 6.000 rpm
88 PS / 6.000 rpm
Torsi Maksimum
86 N.m/ 3.600 rpm
108 N.m/4.200 rpm
Sistem Bahan Bakar
EFI
EFI
Kapasitas Tangki
33 Liter
33 Liter
Transmisi
Manual / Matic
Manual / Matic
Rem Depan
Ventiated Disc Brake
Ventiated Disc Brake
Rem Belakang
Tromol
Tromol
Suspensi Depan
Mac Pherson Struts
Mac Pherson Struts
Suspensi Belakang
Semi Independent Torsion Axle Beam
Semi Independent Torsion Axle Beam
Ukuran Ban
155/80 R13
175/65 R14
Velg
Steel
Alloy

Review New Daihatsu Ayla 2017

Daihatsu menawarkan 8 varian New Ayla yang terdiri dari 5 varian dengan mesin 1.000cc dan 3 varian yang mengusung mesin 1.200cc. Selain itu, tersedia  pula 6 pilihan warna yang terdiri dari warna putih, hitam, silver, abu-abu, dan warna orange. Semuanya terlihat sangat menarik, karena Daihatsu merubah total tampilan eksterior mobil ini. Namun tak semuanya memiliki fitur yang sama. Semakin mahal harga New Daihatsu Ayla, tentunya semakin lengkap fitur yang dimilikinya.
Untuk varian terendah, yaitu Ayla 1.0 Tipe D belum dilengkapi AC, Power Steering, dan berapa fitur lainnya. Alhasil harga New Daihatsu Ayla varian ini bisa dibanderol dibawah 100 Juta Rupiah. Sedangkan untuk mesinnya, mobil ini mengusung mesin 1KR-DE,DOHC dengan kapasitas 998cc dengan tiga silinder segaris yang nantinya mampu mengeluarkan tenaga mencapai 64 PS pada putaran 6.000 rpm. Sedangkan torsinya menembus 83 Nm pada 3.600 rpm, sehingga performanya tetap bisa diandalkan sebagai kendaraan harian.
Apabila dibandingkan dengan varian 1.2 Liter, tentunya akan ada perbedaan cukup signifikan. Dimana varian 1.2 Liter mengusung mesin bertipe 3NR-VE,DOHC, Dual VVT-i dengan empat buah silinder segaris berkapasitas 1.197cc. Mesin tersebut mampu mengeluarkan tenaga maksimum sebesar 88 PS pada 6.000 rpm. Kemudian untuk torsinya menembus 108 Nm pada 4.200 rpm. Selain itu, varian ini juga dilengkapi fitur Stabilizer yang terpasang pada bagian depan dan belakang untuk mengoptimalkan kestabilan New Ayla ketika dipacu pada kecepatan tinggi.
Untuk sistem transmisinya, Daihatsu menyediakan dua varian yang terdiri dari versi Manual dan Matic. Harga New Daihatsu Ayla matic memang lebih mahal dibandingkan versi manual, karena menurut kami lebih nyaman dikendarai ketika berada di kemacetan. Kemudian untuk bagian pengereman, Daihatsu menyediakan rem depan cakram dan rem belakang tromol. Sayangnya mobil ini belum dilengkapi sistem pengereman ABS, agar harga New Daihatsu Ayla Facelift bisa dibanderol lebih murah.

Interior New Daihatsu Ayla Facelift

Hadirnya dua varian mesin berbeda membuat harga New Daihatsu Ayla Facelift berbeda pula. Harganya tetap murah, namun kita akan mendapatkan mobil murah dengan desain lebih sporty. Terlebih apabila kita membeli varian tertinggi, yaitu New Ayla R Deluxe. Pasalnya varian ini telah dilengkapi semua fitur yang dimiliki New Ayla dan dipercantik oleh Front Aerokit, Rear Aerokit, Bodi Sticker, dan Chrome Window List. Alhasil tampilan eksteriornya jauh lebih sporty dibandingkan varian lainnya.
Apabila sobat otomotif memiliki budget lebih, kami sarankan untuk membeli Tipe R ataupun Tipe R Deluxe. Selain memiliki mesin 1.2 Liter yang bertenaga, kedua varian ini juga memiliki fitur lebih lengkap, seperti lampu DRL (Daytime Running Light) yang dirancang dengan desain lebih stylish dan dipadukan dengan fog lamp pada bagian depan. Selain itu, Daihatsu mempecantiknya dengan Front Grille bernuansa chrome dan velg 14 inci yang memberikan kesan lebih sporty pada New Ayla.
Pada bagian belakang juga terpasang Wiper untuk menyapu air hujan dan rear reflector yang membuat berkendara semakin aman. Beberapa varian New Ayla juga dilengkapi rear spoiler dengan HMSL (High Mount Stop Lamp) yang memiliki desain lebih modern dan stylish. Kemudian untuk bagian interior, sebagian tipe New Ayla dilengkapi sistem audio 2 Din dengan layar sentuh yang mendukung Radio, Bluetooth, dan berbagai fitur lainnya. Lalu ada pula AC untuk meningkatkan kenyamanan pengendaranya.
Walaupun harga New Daihatsu Ayla Facelift tak berbeda jauh dengan pendahulunya, namun mobil ini memiliki ruang interior lebih Stylish dengan desain jok baru dan berbagai tempat penyimpanan, seperti Bootle Holder, Door Trim Pocket, Glove Box, Center Console, Seat Back Pocket, dan ruang bagasi luas yang dilengkapi tray untuk menyimpan berbagai barang bawaan. Selain itu, tersedia pula stir model baru yang bisa kita gunakan untuk mengotrol audio secara langsung pada stir.


Semua varian mesin 1.2 Liter juga dilengkapi Dual SRS Airbag yang menjaga keselamatan pengemudinya dari tabarakan. Sayangnya fitur ini tak dimiliki semua varian mesin 1.0 Liter, karena Dual SRS Airbag hanya tersedia untuk tipe X Airbag dan X Deluxe. Harga New Daihatsu Ayla yang dilengkapi fitur ini juga lebih mahal, karena semuanya dibanderol dengan harga melebihi 120 Juta Rupiah. Namun harga yang mahal bukan menjadi masalah berararti, karena kita akan mendapatkan fitur keselamatan lebih lengkap.
Menariknya lagi, untuk tipe 1.0 X dan 1.2 R juga dilengkapi fitur Back Sonar yang berguna untuk mempermudah parkir mundur. Selain itu, Daihatsu juga melengkapi mobil terbarunya dengan fitur Side Impact Beam yang berguna untuk melindungi penumpang saat terjadi tabrakan dari samping. Lalu ada pula fitur Immobilizer dan kunci yang terintegrasi dengan alarm, sehingga pengendara New Daihatsu Ayla akan terhindar dari resiko pencurian. Nah itulah semua fitur keselamatan dan keamanan yang dimiliki mobil ini, jadi sangat pantas apabila New Ayla menjadi salah satu mobil LCGC terbaik saat ini.
Perlu kami tegaskan, setiap tipe New Ayla Facelift memiliki fitur, desain, dan spesifikasi berbeda-beda. Harganya juga berbeda, jadi semakin mahal harga New Daihatsu Ayla maka semakin lengkap fitur yang dimilikinya. Tentunya hal ini akan memanjakan semua konsumen yang tertarik membeli New Ayla, karena mereka bisa memilih tipe sesuai dengan kebutuhan dan budget yang mereka miliki. Nah, untuk mengetahui harga New Daihatsu Ayla setiap tipenya, silahkan simak informasi dibawah ini.


Note :
  • Harga New Daihatsu Ayla diatas dapat berubah sewaktu-waktu
  • Harga diatas merupakan harga OTR Jakarta
  • Beda kota kemungkinan berbeda pula harga mobil New Daihatsu Ayla
Seperti yang sobat lihat diatas, harga New Daihatsu Ayla berbeda-beda, karena tergantung dari tipenya. Setiap tipe juga memiliki fitur berbeda-beda, jadi lebih baik sobat bertanya dulu kepada tim penjual untuk mengetahui semua fitur New Ayla yang akan sobat beli. Namun dari segi harga, bisa dikatakan harga New Daihatsu Ayla dibanderol sangat murah. Pasalnya kita cukup mengeluarkan uang 92 Jutaan untuk membeli versi termurah dan tersedia varian tertinggi dengan harga 146 Jutaan.
Baca Juga : Spesifikasi dan Harga Daihatsu Hi-Max
Semakin mahal harga New Daihatsu Ayla yang kita beli, tentunya fiturnya lebih lengkap. Namun secara garis besar, semua tipe New Ayla menawarkan desain lebih modern dan stylish yang membuatnya bisa bersaing melawan mobil LCGC sekelasnya. Terlebih Daihatsu menawarkan varian mesin lebih besar, yaitu 1.2 Liter yang otomatis memiliki performa lebih bertenaga dibandingkan varian mesin 1.0 Liter. Selain itu, tersedia pula varian matic dan manual yang bisa kita pilih sesua kebutuhan. Bagaimana, tertarik membeli yang mana setelah menyimak ulasan spesifikasi dan harga New Daihatsu Ayla diatas ? “Salam Daihatsu”


Harga Daihatsu Sirion dan Spesifikasi  
Indonesia memang ladang yang kuat untuk industri otomotif. Di negara ini industri otomotif sangat melaju dengan derasnya. Salah satu yang mengisi hingar-bingar industri otomotif itu adalah Daihatsu Sirion. Mobil dari Daihatsu yang bermain di sektor city car ini memang mempunyai berbagai keunggulan yang membuat spesifikasi dari mobil ini semakin apik. 
Daihatsu Sirion adalah mobil yang berjenis hatchback dengan 5 pintu yang mengelilinginya. Walaupun ukurannya mini namun mobil ini terkenal gesit saat dilajukan di jalanan, terutama di kota-kota besar yang terkenal memiliki kepadatan jalan yang terkenal riuh. 
Di cap sebagai mobil hatchback membuat tampilan mobil ini penuh gaya sporty yang tentunya membuat terlihat atraktif dan dinamis. Bagaimana sih sebenarnya kehebatan si mobil mungil Daihatsu ini? Yuk buka mata anda lebar-lebar, karena disini Mas Sena akan me-reviewnya untuk anda!



Daihatsu Sirion 
 sendiri sebenarnya sudah mengalami beberapa kali modifikasi supaya performa mobil ini semakin berkualitas dan dapat diandalkan. Walaupun Daihatsu masih tetap pede dengan Daihatsu Sirion yang mulai dirilis pada tahun 2011 dan versi Deluxenya sendiri yang dirilis tahun 2012, sekarang pabrikan tersebut tidak tinggal diam dan berusaha memperbarui sektor-sektor Daihatsu Sirion yang dirasa masih kurang sempurna. 
Hal ini dibuktikan dengan diluncurkannya Daihatsu Sirion terbaru yaitu pada tahun 2015 yang mengalami cukup banyak perombakan. Pada versi terbarunya ini sudah dilengkapi dengan Retract mirror, ABS, serta kantong udara. Selain itu hal yang perlu dicermati adalah pada versi terbarunya ini dilakukan perbaikan pada sisi kaki-kaki dan suspensinya untuk membuat Daihatsu Sirion lebih mulus saat dilajukan di jalanan. 
Mobil hatchback ini juga mempunyai eksterior yang pas untuk anak muda dengan desainnya yang sporty. Tidak kalah dengan eksteriornya, interiornya pun sangat menawan dan nyaman untuk disinggahi. Disini Mas Sena akan mengupas spesifikasi beserta harga Daihatsu Sirion untuk teman-teman semua. Yuk langsung saja kita ikuti ulasannya.



Bermain di kapasitas 1300cc dengan balutan desain yang menawan, mobil hatckback ini terlihat lincah dan sporty di jalanan Indonesia. Spesifikasi Daihatsu Sirion sendiri mengadopsi Collision Resistant Body untuk membalut bodynya yang terlihat mengkilat dan menarik. Bodynya ini juga berteknologi TAF yaitu akan menyerap efek benturan yang terjadi dari mobil ini sehingga akan memberikan keselamatan yang maksimal. 
Ditambah lagi bagian depannya yang mengadopsi konsep Aero Kit membuat grillenya tampak dinamis dengan motif seperti huruf S yang saling menyambung dengan warna hitam. Untuk headlampnya sendiri Mas Sena dapat mengatakan cenderung standar dengan desainnya yang terlihat cembung. Untuk bumber bagian depannya sendiri terpasang Sporty Fog Lamp membuat mobil ini tampak terlihat lebih sporty dan tentunya akan menambah cahaya dengan maksimal saat kabut terjadi di depan anda. 
Oh ya untuk bumper bagian depan juga sudah dilengkapi dengan sensor parkir, namun sayangnya hanya untuk Daihatsu Sirion tipe sport saja. Sedangkan untuk ban, Daihatsu mempercayakan kepada ban berjenis Alloy Wheel dengan ukuran 14” yang akan melengkapi spesifikasi Daihatsu Sirion ini untuk untuk siap membawa anda melenggang di jalanan dengan halusnya.
Selain itu juga tampilan pada spesifikasi Daihatsu Sirion ini juga terasa semakin sporty berkat adanya dukungan  side skirt yang cukup sporty, muffler Cutter serta masih ada aksen bodi kit samping dan spoiler belakang yang diseragamkan dengan gaya body depannya yang anak muda banget. Pada bagian atap, anda juga dapat menemukan roof spoiler dan stop lampu baru yang menggunakan clear lens. 
Pilihan warna yang disediakan pada New Daihatsu Sirion ini lebih bervariasi mulai dari biru, silver, orange dan putih. Semua perubahan yang terjadi pada eskterior mobil Daihatsu ini untuk semakin memperjelas dari makna slogan terbarunya yaitu “More Reason for Fun”.




Ruang Interior yang Dipersenjatai Fitur – Fitur Futuristik
Kita berlanjut untuk menuju interior dari spesifikasi Daihatsu Sirion ini. Untuk ruang kabinnya sendiri, mobil hatchback mungil dari Daihatsu ini terasa pas untuk ditumpangi oleh 4 orang, terlebih lagi dengan ornamen interiornya yang mengusung lapisan warna krome dibeberapa tempat sehingga membuatnya lebih premium. Untuk Speedometernya sendiri menggunakan Optitron Meter Combination yang terlihat stylish dan tegas yang tentunya siap menampilkan performa mobil dengan jelas. Fitur MID juga siap untuk memberikan informasi jarak yang dapat ditempuh Daihatsu Sirion ini secara realtime dari bensin yang tersedia di tangki. 
Nah untuk stir terlihat sangat soft dan sporty dengan lapisan kulit yang diberikan motif titik-tik merah. Terlebih lagi stir Daihatsu Sirion ini telah dilengkapi dengan tombol panel untuk mengakses Audio hiburan mobil anda, sehingga ketika menyetir anda tidak perlu bepindah-pindah tangan. Anda bosan? Sistem hiburan lengkap juga siap menghibur anda dengan sistem 2DIN Audio Head Unit yang dapat di integrasikan dengan dengan Radio, CD, MP3, AUX, USB dan tentu saja Bluetooth. 
Ini adalah fitur audio yang sangat lengkap, anda dapat menemukan pengaturan suara yang lebih mudah hingga fasilitas pencarian gelombang radio dan track lagu yang dapat dilakukan tanpa perlu untuk memalingkan tangan dari posisi kemudi. Selain itu pada Daihatsu Sirion terdapat penambahan fitur rak push and side pada bagian pengemudi untuk menyimpan barang. 
Lalu pada desain cover setir kini direvisi ulang menjadi bentuk yang lebih keren. Untuk dashboardnya sendiri terkesan simpel dengan memusatkan hiburan, kontroler AC, dan tuas gigi pada satu lokasi yaitu di tengah dashboard. Nah itulah sekilas spesifikasi Daihatsu Sirion yang begitu mantap dengan teknologi canggih dan body stylish yang dibawanya.




Dimensi Mungil dengan Suspensi Empuk
Menginjak pada pembahasan berikutnya, kita akan membahas mengenai dimensi dari spesifikasi Daihatsu Sirion. Pada sektor dimensi ini, mobil besutan Daihatsu ini memang memiliki desain yang terbilang cukup mungil. Bentuk bodi yang mungil tersebut tak lepas dari dimensi yang diusung pada spesifikasi Daihatsu Sirion di mana memiliki dimensi dengan ukuran panjang 3.690 mm, lebar 1.665, tinggi 1.545 mm, dan memiliki jarak poros rodanya mencapai 2.440 mm. Dengan melihat dimensi dari spesifikasi Daihatsu Sirion tersebut maka mobil ini memiliki ukruan bentuk bodi yang kecil dan mungil sehingga akan memudahkan pengemudinya dalam memarkir di tempat sempit atau dikemudikan di jalanan yang tak terlalu luas. Selain itu, dengan ukuran dimensi tersebut maka mobil mungil garapan Daihatsu ini hanya mampu menampung penumpang hingga 5 orang saja. Di sisi lain, spesifikasi Daihatsu Sirion ini memiliki ground clearance setinggi 160 mm yang akan membuat mobil ini tetap aman dikendarai di medan yang banyak bebatuan besar. Tak hanya itu saja, untuk menunjang kenyamanan pengemudi dan penumpangnya maka spesifikasi Daihatsu Sirion ini akan dibekali dengan fitur supensi kokoh di mana untuk suspensi depan akan mengandalkan tipe McPherson Struts dengan per keong dan stabilizer. Sementara itu, suspensi belakang akan mengandalkan tipe Torsion Beam dengan per Keong. Selain itu, spesifikasi Daihatsu Sirion juga akan dibekali velg Alloy berdiameter 14 inci dimana velg tersebut akan dibalut dengan ban yang berukuan 175/65 R14.


Fasilitas Fuel Injection untuk Menghemat Pemakaian Bensin
Yuk kita masuk lebih ke dalam lagi, yaitu spesifikasi Daihatsu Sirion  dari segi dapur pacunya. Mesin dari Daihatsu Sirion sendiri menggunakan mesin 1.5 L 3SZ0VE I4 yang berkapasitas 1300cc. Teknologi fuel injection juga telah disematkan dalam mobil ini sehingga akan memberikan performa mesin yang mantap namun dengan pembakaran energy yang minimal. Mesin yang disematkan pada Daihatsu Sirion sendiri mempunyai spesifikasi 4 silinder dengan 4 katup yang dapat memberikan tenaga maksimal 80 ps/6000 rpm dan torsi maksimalnya adalah 11.9 kgm/4400 rpm. Dengan mesin 13000cc ini siap memberikan performa mesin dengan tenaga yang cukup besar untuk membawa anda sekeluarga jalan-jalan. Lalu pada Daihatsu Sirion terbaru ini anda dapat memilih untuk menggunakan transmisi manual ataupun otomatis pada mesinnya. Pada versi Facelift mobil ini pada dasarnya masih mempertahankan kapasitas mesin yang lama dengan kode K3 VE namun sudah dilengkapi dengan teknologi DOHC VVT-i.



Fitur Keamanan dengan Tambahan Dual Airbags
Lalu pada spesifikasi Daihatsu Sirion ini masih ditambahkan fitur terbaru yang tidak akan anda temukan pada Sirion sebelumnya. Anda bisa menikmati audio steering switch untuk memudahkan penggantian lagu saat sedang memegang setir dan Retractable Outer Mirror yang berguna sebagai fungsi untuk melipat spion. Lalu pada Daihatsu Sirion ini anda masih dibekali dengan fitur keamanan Dual SRS Airbag untuk menunjang keselamatan anda dalam berkendara dimana fitur tersebut diletakkan didepan pengemudi serta penumpang yang duduk dibagian depan bersebelahan dengan pengemudi. Selain Dual SRS Airbag anda masih ditambahkan lagi satu fitur keamanan pada Daihatsu Sirion ini yaitu Pretensioner & Force Limiter Seat Belt yang ditempatkan untuk pengemudi serta penumpang depan. Sabuk keselamatan tersebut dapat berguna untuk melindungi ketika terjadi tabrakan dengan kendaraan lain, cara kerjanya adalah menahan sebisa mungkin terjadinya gerakan kedepan sehingga dapat meminimalisir adanya benturan.  Sementara itu untuk menunjang keselamatan maka Daihatsu juga membekali spesifikasi Daihatsu Sirion ini dengan rem depan Cakram (Disc) berventilasi dengan booster dan untuk rem belakang akan dibekali dengan rem Dums, Leading, & Trailing di mana keduanya akan sama-sama mampu mempermudah pengemudi dalam mengontrol laju kecepatan dari mobil mungil besutan Daihatsu ini.

Spesifikasi Daihatsu Sirion


Tipe Daihatsu Sirion 1.3 M/T Daihatsu Sirion 1.3 A/T
Mesin
Tipe Mesin K3-VE,DOHC VVT-i
Kapasitas Isi Silinder 1.298 cc
Jumlah Silinder 4 Silinder Segaris
Tenaga Maksimum 90 PS / 6.000 rpm
Torsi Maksimum 11.9 kg.m / 4.400 rpm
Sistem Suplai Bahan Bakar Electronic Fuel Injection
Diameter x Langkah 72 X 79.7 mm
Perbandingan Kompresi
Transmisi Manual, 5 Kecepatan Otomatis, 5 Kecepatan
Dimensi
P x L x T 3.690mm x 1.665mm x 1.545mm
Jarak Poros Roda 2.440 mm
Tinggi dari Tanah 160 mm
Kapasitas Tangki 40 liter
Berat Kosong 940 kg 950 kg
Sasis
Steering Rack & Pinion with Electric Power Steering (EPS)
Suspensi Depan MacPherson Strut dengan per keong dan stabilizer
Suspensi Belakang Torsion beam dengan per keong
Rem Depan Cakram (Disc) berventilasi dengan booster
Rem Belakang Drums, Leading & Trailing
Kaki-kaki
Ukuran Ban 175 / 65 R14
Ukuran Velg Alloy Wheel 14″ Alloy Wheel 14″
Fitur Tambahan
Keamanan Pretensioner & Force Limiter Seat Belt

Dual Front SRS Airbags+Side Dual Front SRS Airbags

Kursi belakang dengan sistem ISOFIX

Collision Resistant Body

Sistem Brake Assist

Immobillizer with Alarm
Kenyamanan Audio Steering Switch

Indash Shift Lever with Shift Lock (A/T)

Parking Sensor

Retractale Outer Mirror

Electronic Power Steering (EPS)

 
 

Baca Juga : Spesifikasi Dan Harga Daihatsu Copen

 

Harga Daihatsu Sirion
Setelah kita membahas spesifikasinya secara lengkap dimulai dari eksteriornya sampai dengan jeroan mesinnya serta fitur-fitur terbaru yang menyelimutinya, di segmen terakhir ini Semisena akan membahas harga Daihatsu Sirion terbaru. Mobil berkonsep city car ini memang mempunyai desain mobil yang sporty dengan warna menarik yang menghiasi mobilnya. Berbagai teknologi canggih yang tersemat dalam mobil ini juga menambah kenyamanan seta keselamatan anda dalam mengendarai mobil ini. Dengan begitu Daihatsu Sirion ini semakin eksklusif dengan berbagai fitur yang dimilikinya. Tentunya kita juga harus tahu harga Daihatsu Sirion ini supaya kita bisa mempersiapkan budget yang harus dimiliki untuk membeli mobil ini.



Harga Daihatsu Sirion itu dibedakan menjadi 4 macam karena mobil ini juga mempunyai 4 tipe yaitu tipe D FMC dan Sport serta transmisi otomatis dan manualnya. Beda tipe D FMC dan Sport dari Daihatsu Sirion sendiri adalah untuk seri D tidak dilengkapi dengan package tray dan lampu kabut. Sedangkan untuk tipe Sport sendiri adalah tipe yang paling ekslusif dari mobil hatchback 1300cc. Untuk mengetahui harga Daihatsu Sirion secara lengkap, kali ini Semisena akan menghadirkannya tabel sehingga datanya dapat dilihat dengan mudah oleh anda. Berikut ini daftarnya:


HARGA DAIHATSU NEW SIRION
TIPE Harga OTR
SIRION 1.3 D FMC M/T 162.525.000
SIRION 1.3 D FMC A/T 173.525.000
SIRION 1.3 D FMC M/T SPORT 171.025.000
SIRION 1.3 D FMC A/T SPORT 182.025.000


Itulah daftar harga Daihatsu Sirion terbaru untuk tahun ini. Harga tersebut adalah harga On The Road untuk wilayah Jakarta. Harga OTR berarti mobil ini dijual sudah lengkap dengan surat-surat kendaraannya, sehingga anda tinggal memakainya. 
Bagaimana cukup terjangkau bukan harga Daihatsu Sirion tersebut? Jika Mas Sena membandingkannya dengan mobil lain, maka mobil ini akan cukup terasa berat untuk bersaing dengan mobil-mobil masa kini seperti Toyota Agya, Daihatsu Sigra, ataupun mobil Datsun yang jauh dibandrol dengan harga yang lebih murah karena mobil tersebut merupakan mobil LCGC. 
Namun tentunya pilihan ada di tangan konsumen, Mas Sena disini hanya memberikan anda informasi tentang kelebihan dan kekurangan Daihatsu Sirion untuk anda semua. Nah itulah ulasan Semisena tentang spesifikasi serta harga Daihatsu Sirion terbaru.




Harga Daihatsu Copen – Pengin punya mobil keren, mungil dan juga lincah ?? mungkin Daihatsu Copen adalah pilihan yang tepat untuk menjawab keinginan sobat otomotif. Yapz di kesempatan kali ini kami akan membahas satu lagi mobil keren keluaran Daihatsu yang bisa di bilang cukup menarik untuk di bahas karena tipe mobil ini sangat berbeda dari mobil Daihatsu yang kita ketahui selama ini. Nama Copen sendiri diketahui memilki makna “Community of Open life” karena karena mobil ini hadir dengan membawa fitur Electric Convertible Roof yang memungkinkan anda bisa membuka dan menutup atap mobil hanya dengan satu sentuhan saja.
Keunggulan tersebut menjadi perhatian khusus bagi para pecinta otomotif yang mungkin sedang mencari-cari mobil mewah dengan desain yang compact serta memiliki fitur yang cukup keren. Hadir dengan mengusung konsep desain Fun Styling yang sangat amat terlihat jelas pada mobil Daihatsu Copen ini, menjadikan harga Daihatsu Copen memang sedikit mahal karena Daihatsu sengaja memasarkan produk ini untuk masyarakat kelas menengah atas yang ingin selalu tampil trendy dan bergaya di jalanan. Selain mewah dan kerena, banyak juga terdapat teknologi canggih yang mampu membuat mobil ini melaju dengan tenaga yang ekstra.
Dimilikinya mesin bertenaga 660 cc dengan mengandalan 3 buah silinder dengan 23 katup menjadi bukti bahwa mobil ini dapat memberikan kepuasan bagi setiap pengguna saat menunggang kendaraan roda empat yang satu ini. Tidak hanya sampai disitu mobil ini juga dihadirkan dalam dua tipe yakni tipe manual dengan percepatan hingga 5-speed dan juga automatic CVT dengan percepatan hingga 7-speed, yang mana perbedaan tersebut tak lantas membuat spesifikasi dapur pacu yang di milikinya juga berbeda. Rasa percaya diri ketika menggunakan mobil sedan mini ini tentu akan semakin tinggi karena tampilan luarnya sangatlah elegan.
Bukan hanya mengedepankan desain serta performa, sebagai salah satu pabrikan mobil ternama dunia Daihatsu juga memberikan prioritas utama pada sisi keselamatan dengan memberikan seabreg fitur keamanan yang mana hal ini diberikan untuk mengimbangi harga Daihatsu Copen yang mahal. Adapun selain itu mobil ini juga membawa desain interior dan juga eksterior yang sangat memah dengan beragan fitur menyenangkan di dalamnya. Adapun bagi sobat otomotif disini yang mungkin sedang mengidam-idamkan mobil Daihatsu Copen, anda bisa menyimak review spesifiaksi dan harga Daihatsu Copen terbarunya berikut ini.

Spesifikasi Dan Harga Daihatsu COPEN
Spesifikasi dan Harga Daihatsu Copen
                                 Spesifikasi dan Harga Daihatsu Copen

Spesifikasi Daihatsu Copen

Mesin
  • Model : KF
  • Type : DOHC with intercooler turbo
  • Engine Displacement : 658
  • No of Cylinder : 3
  • No of Valve : 12
  • Bore x Stroke : 63.0 x 70.4 mm
  • Maximum Output : 64PS / 6.400 rpm
  • Maximum Torque : 9.4 Kg.m / 3.200 rpm
  • Fuel Supply System : EFI (Electronic Fuel Injection)
  • Fuel Type : Unleaded Gasoline
  • Tank Capacitylitre : 30
  • Transmisi : Manual 5 – speed
Dimensi
  • Length x Width x Height : 3.395 x 1.475 x 1.280 mm
  • Wheelbase : 2.230 mm
  • Minimum Turning Radius 4.6 m
  • Ground Clearance : 115 mm
  • Curb Weight : 850 kg
  • Gross Vehicle Weight : 1.040 kg
Suspensi / Kaki-Kaki
  • Sistem Kemudi : Rack & Pinion with Electric Power Steering
  • Front Brakes Type : Ventilated Disc Brake
  • Rear Brakes Type : Drum, Leading and Trailing
  • Front Suspensions Type : Mc Pherson Struts Coil Spring
  • Rear Suspensions Type : Torsion Beam Coil Spring
  • Tire Size : 165 / 50 with Alloy Wheel
Eksterior
  • LED Projector Head Lamp
  • LED Illumination Lamp
  • Fog Lamp with Cover Garnish
  • Outer Mirror Black Paint
  • High Mount Stop Lamp
  • LED Stop Lamp
  • Silver Painted Outside Handle
  • Rear Bumper with Black Garnish
  • Dual Exhaust
Interior
  • 2 Color Variants Interior (Black & Beige)
  • Optitron Combi Meter
  • Leather Steering Wheel
  • Dashboard Garnish
  • Chrome Inside Handle
Fitur Keselamatan
  • TSC (Traction Control)
  • VSC (Vehicle Stability Control)
  • ABS + EBD
  • Brake Over Ride System
  • ESS (Emergency Stop Signal)
  • Dual SRS Airbag
  • Pretension & Force Limiter Seat Belt
  • TAF (Total Advance Function) Body
Review Spesifiaksi Daihatsu Copen
                           Review Spesifiaksi Daihatsu Copen

Desain Dan Dimensi
Hadir dengan desain yang mungil, imut dan juga keren memang menjadi satu andalan terbaik pabrikan Daihatsu Motor disaat memasarkan tipe mobil yang satu ini lengkap dengan beragam pilihan warna cerah dan menarik. Dibuat dengan memiliki dimensi panjang 3.395 mm, lebar 1.475 mm dan tinggi 1.280 mm serta berat hanya 850 kg membuatnya benar-benar terlihat sangat compact. Selain itu Daihatsu Copen jugamemiliki jarak roda 2.230 mm dengan jarak ke tanah 115 mm serta membawa radius putar hngga 4.6 meter, sehingga membuat mobil ini cukup mudah ketika di ajak untuk bermanufer atau juga ketika akan parkir.
Dan masih berbicara soal desain, mobil yang di hadirkan dalam 8 varian warna juga sudah di rancang agar setiap pengendara mampu merasakan sensasi menyenangkan dengan di berikannya fitur Electric Convertible Roof yang dapat membuat atap mobil ini bisa di buka dan di tutup. Selain itu desain intertior yang super keren juga disajikan ketika anda memasuki mobil ini, yang mana anda akan di hadapkan pada tampilan Dashboard yang Sporty serta jok yang super keren dan nyaman serta sudah di sertakan pula beragam teknlogi canggih seperti Start & Stop Button, Seat with Heater dan yang lainnya sehingga pantas bila harga Daihatsu Copen ini mahal.
Berpindah ke bagian terluar atau ekstertior, mobil ini memiliki tampilan lekuk body yang sangat elegan degan dipadukan bersama warna-warna yagn cerah mulai dari sisi depan hingga belakang. Pada bagian depan, sobat otomotif akan disuguhi sebuah headlamp yang mampu memancarkan cahaya yang maksimal ketika sedang berkendara di malam hari, bahkan desain headlamp pada ponsel ini juga terlihat sangat menawan dengan di barengi sebuah Fog Lamp yang di sediakan pada kedua sisinya. Desain bumper bagian belakang dan lampu yang di hadirkan dengan bentuk sporty menjadikan mobil ini sangat pantas untuk bisa anda miliki.

Interior Daihatsu Copen
                              Interior Daihatsu Copen

Dapur Pacu
Dipasarkannya mobil ini untuk memenuhi kebutuhan mobil di segmen pasar menegah, harga Daihatsu Copen yang dibandrol lebih dari 400 juta juga menawarkan beragam teknologi canggi di sektor dapur pacunya. Ditawarkan dengan model mesin KF berteknologi DOHC, serta dimilikinya 3 buah silinder turbo serta 12 katup membuat mobil berkapasitas 658 cc ini bisa menghasilan tenaga maksimum 64 PS per 6400 rpm dengan torsi maksimum 9.4 Kg.m per 3200 rpm jadi tak salah bila mobil ini juga cukup bertenaga ketika di ajak untuk berkendara.
Menariknya lagi dengan harga Daihatsu Copen yang mahal, mobil sedan mini ini juga dibekali tangki bahan bakar dengan kapasitas 30 liter yang di ketahui cukup irit. Hal ini tentu saja karena Daihatsu sudah menggunakan tipe injeksi Unleaded Gasoline yang di padukan dengan system penuplai injeksi berjenis EFI (Electronic Fuel Injection) sehingga mobil ini dapat melaju dengan kencang namun tetap irit penggunaan bahan bakar. Menariknya lagi seperti diawal kami sampikan tadi, mobil ini terbagi menjadi dua varian yakni manual dan matik dimana, untuk versi manual memiliki 5 percepatan gigi sedangkan untuk yang matik memiliki 7 percepatan gigi.


Headlamp Daihatsu Copen
Headlamp Daihatsu Copen

Suspensi Dan Kaki - Kaki
Kenyamanan disaat berkendara memang menjadi prioritas utama bagi sebagian besar vendor mobil dimana salah satunya sudah pasti Daihatsu. Hal ini bisa terlihat dari penggunaan suspensi bagian depan berjenis McPherson Struts Coil Spring sementara dibagian belakang menggunakan jenis Torsion Beam Coil Spring. Kemudian untuk sektor pengeremannya, mobil yang memiliki roda berukuran 165 / 50 sudah menyertakan rem bagian depan bertipe Ventilated Disc Brake dan bagian belakang Drum, Leading and Trailing yang mana pada sektor ini Daihatsu memberikan fitur ABS + EBD serta Brake Over Ride System.
Dengan demikian dengan membayar harga Daihatsu Copen cukup mahal, anda akan di pastikan mendapatkan sebuah kenyamanan dan kemanan ketipa berkendara menggunakan mobil yang satu ini. Tak hanya itu saja, dengan di berikannya tipe suspensi yang sudah kami sampikan tadi hampir membut setiap getaran yang di tumbulkan dari jalaan yang bergelombang akan tetap terasa empuk karena kualitas yang di miliki tipe suspensi tersebut sudah tak perlu di ragukan lagi, sehingga tak salah sih bila harga mobil Daihatsu Copen ini di lego dengan mahal.

 Fitur Keamanan
Dan seperti bisa anda lihat pada tabel spesifikasi diatas, terlihat bahwa selain memiliki teknologi pengereman yang canggih, mobil Daihatsu Copen juga di selipi dengan beberpa fitur keamanan yang mana salah satunya adalah terdapatnya Dual SRS Airbag yang memungkinkan pengguna akan tetap terjaga aman ketika sesuatu yang tak di inginkan terjadi. Kemudian terdapat juga ESS (Emergency Stop Signal), Pretension and Force Limiter Seat Belt di sisi depan dan belakang serta TAF (Total Advance Function) Body yang membuat setiap pengendara dapat terhindar dari hal-hal yang tak di inginkan ketika terjadi benturan atau tabrakan.


Harga Daihatsu Copen
                                 Harga Daihatsu Copen

Harga Daihatsu Copen CVT
  • Rp. 431.600.000
Harga Daihatsu Copen M/T
  • Rp. 416.550.000
Harga Daihatsu Copen Terbaru
  • Daftar Harga Mobil Daihatsu

Note :
  • Harga mobil diatas merupakan harga OTR wilayah Jakarta dan sekitarnya
  • Harga Daihatsu Copen diatas masih dapat berubah sewaktu-waktu
  • Beda daerah tidak menutup kemungkinan akan berbeda harganya
Sebagai salah satu mobil terbaik dan terbaru dari Daihatsu yang di khusukan bagi para pecinta otomotif yang selalu mengutamakan tampilan dan teknologi, tentu saja memilih Daihatsu Copen adalah pilihan yang tepat karena mobil sedan mungil ini sudah di kemas dan dirancang dengan beragam teknologi canggih dan juga fitur mengesakan yang dapat membuat mobil ini dapat memberikan kenyaman seriap pengendara. Hal ini tentu sangat sebanding dengan harga Daihatsu Copen yang di bandrol Rp431.6 juta rupiah untuk varian Daihatsu Copen CVT dan Rp416.5 untuk Daihatus Copen M/T (manual)
Baca Juga : Harga Daihatsu Terios Daily dan Spesifikasi
Dipasarkannya untuk segmen kelas atas menjadikan mobil yang satu ini juga tak banyak di miliki oleh masyarakat Indonesia, namun juga tak sedikit parapengusaha, artis dan juga pegawai yang memang memiliki penghasilan lebih menjadikan Daihatsu Copen sebagai mobil pilihan yang keren dan menyenangkan karena atap atau bagian atas mobil ini bisa di buka dan di tutup dengan adanya teknologi Electric Convertible Roof seperti sudah kami sampikan diatas. Nah buat anda yang tertarik untuk memilikinya sekali lagi anda harus rela membayar harga Mobil Daihatsu Copen ini dengan cukup mahal. Demikian informasi singkat yang bisa kami sampian semoga ulasan Spesifikasi dan Harga Daihatsu Copen diatas bisa bermanfaat. “SALAM DAIHATSU”.

Arsip Blog

Recent Posts

Pageviews